Grecika Saliman, Cecilia (2024) PENGARUH CITRA MEREK DAN INOVASI PRODUK TEKNOLOGI SMARTPHONE TERHADAP JUMLAH PENJUALAN PRODUK IPHONE DI PSTORE BABARSARI YOGYAKARTA. Other thesis, Universitas Cendekia Mitra Indonesia.
Text
SKRIPSI CECILIA GRECIKA SALIMAN 2032117.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Citra Merek dan Inovasi Produk Teknologi Smartphone Terhadap Jumlah Penjualan Produk iPhone di Pstore Babarsari Yogykarta. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji instrumen, uji asumsi klasik, uji hipotesis, regresi linear berganda, koefisien determinasi dan uji hipotesis. Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Data dikumpulkan melalui kuesioner dan pengolahan data dalam penelitian ini menggunakan software SPSS (Staistic Package for the Social Sciens) versi 25. Berdasarkan analisis regresi linear berganda diperoleh persamaan, Y= -0.996 + 0.320X1 + 0.684X2 + e, menunjukan bahwa variabel Citra Merek (X1) dan Inovasi Produk (X2) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Penjualan Produk (Y), didukung oleh hasil uji parsial (t) dan uji simultan (f) yang diketahui nilai sig < 0.05 dan hasil perbandingan nilai t hitung, f hitung > dari t tabel dan f tabel. Hasil analisis koefisien determinasi menunjukan 94.8% penjualan produk (Y) dipengaruhi oleh variabel Citra Merek (X1) dan Inovasi Produk (X2). Selisihnya 5.2% dipengaruhi atau dijelaskan variabel lain.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Uncontrolled Keywords: | Citra Merek, Inovasi Produk, dan Penjualan Produk. |
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Psikologi > Program Studi Manajemen |
Depositing User: | Administrator Unicimi |
Date Deposited: | 21 Aug 2024 08:04 |
Last Modified: | 21 Aug 2024 08:04 |
URI: | http://repo.unicimi.ac.id/id/eprint/430 |
Actions (login required)
View Item |